PERAN INTERNET OF THINGS (IoT) PADA PROSES MONITORING PINTU AIR

Authors

  • Rio Ariel Nugroho Universitas Pembangunan Jaya

DOI:

https://doi.org/10.59134/prosidng.v3i.334

Keywords:

pintu air, proses monitoring, banjir, Internet of Things (IoT)

Abstract

Pintu air merupakan salah satu bagian dari struktur saluran irigasi yang berfungsi untuk mengatur aliran
air pada bendungan. Pintu air juga berguna sebagai indikator dalam memberikan informasi terhadap
potensi terjadinya banjir. Indikator tersebut biasanya dibedakan dalam 4 status, yaitu normal, waspada,
siaga dan darurat. Proses monitoring kondisi pintu air saat ini masih dilakukan secara langsung oleh
petugas. Dalam kondisi siaga dan darurat, hal ini tentunya menimbulkan kesulitan bagi petugas untuk
melakukan koordinasi di lapangan. Diperlukan satu mekanisme yang efektif dalam proses monitoring
agar petugas dapat memaksimalkan tindakan pencegahan terhadap terjadinya banjir. Salah satu cara
yang dapat dilakukan adalah dengan mengandalkan bantuan teknologi sebagai moda komunikasi dan
penyebaran informasi berbasis jaringan internet. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sistem
monitoring pintu air dengan menerapkan konsep pengiriman data antar perangkat jaringan atau biasa
dikenal dengan istilah Internet of Things (IoT). Hasil penelitian membuktikan bahwa proses monitoring
yang dikembangkan menggunakan konsep IoT lebih memudahkan untuk memperoleh informasi
perkembangan situasi pintu air melalui koneksi antar perangkat.

Downloads

Published

2023-07-15